UX Case Study: Design Challenge Aplikasi Provider by Telkom.design

mrizalfirmanda
6 min readApr 11, 2021
kaget banget designku diapresiasi masuk top 10 design challenge

I. Overview

Aplikasi Internet Provider adalah aplikasi yang menyediakan layanan untuk membeli semua paket data telepon, kartu sim prabayar dan banyak lagi.

II. Problem statement (Design Challenge)

Design challenge berdasarkan dari biref telkom.design adalah membuat atau improvisasi dari Aplikasi Internet Provider yang sudah ada. UX ini adalah salah satu poin utama yang akan dibahas. Prioritaskan dan jelajahi hierarki informasi produk, ulasan, dan informasi lain.

Tujuan dari Case Study ini Membuat aplikasi yang bisa sangat berguna dan nyaman untuk memeriksa saldo, mengelola paket data Internet, menambahkan lebih banyak promo atau membeli add-on lain. Aplikasi ini dapat mencakup semua tugas untuk manajemen paket data internet kartu SIM.

III. Roles & Responsibilities

Case study ini dikerjakan oleh saya sendiri Muhammad Rizal Firmanda. Semua role dikerjakan secara mandiri mulai dari UX Researcher, UX Designer, dan UI Designer.

IV. Scope & Constraints

  1. Pada Case Study ini memiliki limitasi yaitu proses research dilakukan secara online (form survey), dan mandiri.
  2. Kemudian tidak ada tahap testing dikarenakan mempertimbangkan waktu (testing nanti akan dilanjutkan setelah pengumuman lomba ‘mungkin :D’).
  3. Waktu pengerjaan ini adalah 1 Minggu mulai tanggal 22 hingga pengumpulan design 28 Maret Pukul 23.00 WIB.
  4. Pada minggu ini saya juga mengerjakan lomba UI/UX yang lain disalah satu univ. Jadi saya mengerjakan 2x Design Challenge dalam 1 minggu. Bisa dicek DISINI hasil lomba nya.

V. Tools

Tools yang penulis gunakan saat proses pengerjaan antaralain Whatsapp, Miro, Figma, Google Form, Ms. Office Word.

VI. Process

Saya menggunakan Design Thinking sebagai proses pengerjaan Case Study ini, proses dijelaskan sebagai berikut:

1. Empathize

Proses pertama adalah proses empathize, pada proses user research saya menggunakan dua metode yaitu menggunakan data dari kuesioner menggunakan google form.

Saya mengumpulkan 12 user untuk di interview, jumlah user ini berdasarkan saran minimum 5 oleh NN Group. Sebelum interview saya menentukan kriteria yang akan diinterview, kriteria tersebut antaralain:

1. Gen Z: 18 tahun keatas

2. Menginstall aplikasi provider sesuai dengan yang anda gunakan

3. Pernah menggunakan dan membeli pulsa/paket internet di aplikasi tersebut

Setelah menentukan kriteria kemudian saya menyiapkan pertanyaan yang akan dieksekusi saat user interview. Berikut pertanyaan yang dajukan antara lain:

1) Bisa diceritakan bagaimana pengalaman kamu saat membeli paket internet di aplikasi provider kamu?

2) Biasanya digunakan untuk apa aplikasi provider anda?

3) Apakah kamu sebelumnya memperkirakan atau mengestimasi pengeluaran uang dan pilihan paket yang akan kamu beli? bagaimana cara kamu mengestimasinya?

4) Bagaimana cara kamu mengatur atau managemen penggunaan paket internet kamu?

5) Apakah kamu pernah mengalami kehabisan kuota sebelum masa waktu paket habis?

6) Bisa diceritakan apa yang kamu lakukan ketika kuota kamu habis sebelum masa waktunya? (abaikan jika kamu tidak pernah kehabisan kuota)

7) Apakah ada saran atau kritik yang ingin kamu sampaikan kepada aplikasi provider kamu?

2. Define

Affinity Diagram

Pada tahap Define dilakukan affinity diagram untuk mensintesis data hasil interview. Hasil data dari interview yang ada di masukkan ke dalam affinity diagram. Affinity diagram dapat dilihat pada gambar berikut

Sintesis Affinity Diagram

Data-data dalam affinity diagram tersebut kemudian dilanjutkan dengan mensortir data yang mirip, kemudian dilakukan grouping. Hasil dari grouping atau mensintesis data affinity diagram ditunjukan pada gambar berikut

User Persona

Saya juga membuat user persona berdasarkan data-data hasil dari kuesioner user. Persona ini nantinya dapat membantu pada proses ideasi.

Customer Journey Map

Di sini saya juga membuat customer journey map untuk mengetahui perjalanan user dari menemukan masalah hingga mengetahui ekspektasi user berdasarkan data-data dari tahap empathize. Berikut merupakan user journey map yang telah dibuat

Competitive analysis

Dikarenakan aplikasi provider sudah banyak tersedia, saya melakukan competitive analysis untuk mengetahui kelebihan fitur yang ditawarkan dan struktur konten atau Information Architecture yang dimiliki oleh kompetitor. Dengan adanya competitive analysis ini saya dapat melihat pattern yang digunakan dalam membuat aplikasi provider yang ada digunakan user sekarang.

Competitive analysis menggunakan Desk Research (melakukan analisa melalui internet) dan Direct Competitor adalah brand telkomsel, By.U, BimaTri, My IM3.

POV (Point of View)

Dalam mendefinisikan actionable problem statement yang sesuai, saya menggunakan framework dari Point of view (POV). POV yang telah saya buat berdasarkan data-data dari user sebagai berikut:

How Might We?

Dari data POV diatas, kemudian dikonversi menjadi sebuah pertanyaan untuk menyelesaikan permasalahan dengan menggunakan format How Might We?. HMW ini akan membantu mengarahkan proses ideasi nantinya. Berikut merupakan hasil mendefinisikan How Might We sebagai berikut:

3. Ideation

Pada proses ideasi ini saya menggunakan MINDMAP ideaton untuk memecah fitur yang nantinya akan dipakai berdasarkan user persona, dan pertanyaan how might we. Ideation mindmap sebagai berikut:

Dapat dilihat pada mindmap diatas, saya memecah ide pada 4 point diantaranya:

  1. Paket Aplikasi: yaitu paket yang akan ditawarkan diantaranya paket addon per aplikasi dan paket addon tersebut dibedakan tiap waktu harian serta unlimited
  2. Paket harian: terdapat pilihan paket harian yang terdiri dari kelipatan 1 hari, 3 hari dan 7 hari
  3. Fitur: terdapat fitur pengecekan aktivitas pemakaian sim user mulai dari pemakaian kuota, history pemakaian, dan reminder kuota. hal ini sesuai dengan behavior user yang membatasi pemakaian kuota, sehingga saya berinisiasi untuk membuat reminder kuota
  4. CTA: yaitu terdapat button-button penting yang akan ditampilan nantinya sebagai mempermudah user dan dari segi bisnis nya agar user tertarik untuk melakukan klik akan produk yang ditawarkan.

User flow

setelah itu membuat user flow berdasarkan data-data ideasi dari mindmap. berikut rancangan flow yang akan dibuat

Terdapat 3 fitur utama yang akan dibuat untuk prototipe awal ini (MVP) yaitu

  1. Membeli pulsa
  2. Membeli Paket internet
  3. Reminder kuota

Site Map

Setelah membuat userflow kemudian membuat site map. Hasil site map yang telah saya buat adalah sebagai berikut

4. Prototype

Low Fidelity

v. 1

High Fidelity

v.1

Prototype versi 1 KLIKDISINI

Hasil Lomba

5. Test

Pada tahap ini saya belum (Masih Proses) melakukan Test ke user real terutama orang yang telah saya wawancara sebelumnya

--

--